Posting dari Dedee

Kalo kamu pikir karena Yuda itu psikolog sehingga bisa menjadi pendengar yang baik, maka kamu salah besar. Aku Memang baru mengenal Yuda, hitungan bulan, tapi untuk yang satu itu, aku tahu pasti. Tapi jangan tanya sama aku kenapa aku masih tetap mau curhat sama dia. Mungkin karena naluri bahwa dia psikolog, sama seperti mamaku yang selalu mengeluh tentang kesehatannya setiap pacar adik ku main ke rumah, padahal 'keluhannya' terlalu antusias untuk di bilang sakit. Ow iya, pacar adik ku itu calon dokter.

Eniwei, beberapa hari lalu aku punya masalah yang cukup bikin pusing, tapi karena ini blognya Yuda, jadi aku tidak akan mencemarkan dengan curhatku (tapi dengan cara yang lain tentunya; bukannya untuk itu teman menulis blog mu?). Dan juga seperti masalah beratku lainnya, aku pun mencari orang yang aku harap bisa memberikan solusi terbaik bagiku, dan Yuda lah yang (sekali lagi awalnya) aku pikir bisa memberikan solusi yang baik.

Hei, Yud, ganggu gak? Gw mau curhat nih, ujarku di sms.

'Iya ganggu...

Sial! Jujur bangat sih nih cowo!

Soalnya lagi di MKG nih, shopping hehe. nanti gw telpon deh kalo sudah sampai rumah, ok.

Cowo shopping! No comment! Yasu, akhirnya aku tunggu dengan diselingi nonton FTV, dan sedikit bergosip dengan room mateku. Sempat tertidur juga sih.

Akhirnya cowo 'penggemar shopping' ini menelpon.

'Tadi belanja apa aja di MKG Yud?', aku mengawali dengan sedikit berbasa-basi.

'Parfum; lagi sale up to 70%, Dee! Gila, gw beli Benetton Puresporty, sama CK One Summer juga, harganya murah abiz!'

Shake! Ada cowo suka sale?! Aku pikir percakapan ini hanya ditemukan di antara cewek.

'Gw juga nyari celana training dan kaos buat fitness nih', sambung Yuda. 'soalnya baju olahraga gw terbatas'

'Eh, loe masih fitness ya? Apa gak serem ya, sudah kurus gitu malah fitness Yud?'

'Eh Dee, loe salah persepsi kalo orang fitness itu hanya buat gedein otot, lagian tolong dibedakan antara binaragawan dengan fitnesmania. Binaragawan itu atlit yang memang mendisplay ototnya untuk di nilai, sedangkan fitnesmania itu gaya hidup sehat. Datang ke gym itu hanya 1/3 dari keseluruhan fitness. Fitness itu bicara pola makan sehat, dan pola istirahat yang teratur. Singkat kata fitness adalah cara mengatur pola hidup yang sehat. Jangankan gw, sebenarnya (blub blub blub...)'

Aku kurang begitu ingat apa yang Yuda omongkan selanjutnya, yang pasti dia masih menerangkan dengan panjang lebar mengenai asal kata fitness, sejarah, pedoman, dan kenapa fitness itu penting - tanpa di minta. Mungkin sudah kodrat cowo untuk menerangkan segala sesuatu tanpa diminta.

'Jadi sekarang loe ngerti kan kenapa fitness itu penting?', menyudahi 'kultum' Fitness-nya (finally).

'He'eh Yud, ngerti'. Malah terlalu ngerti.

'Good good. Soalnya susah mengubah paradigma orang, seperti waktu kemarin ke Bokap juga gitu. Makanya gw jarang memaksakan pendapat gw ke orang lain'

Kamu baru saja lakukan itu Yud...

'Ow mengenai kasus ngoleksi vide bokep loe itu ya?'

'EH??! Hahahahaha... loe baca juga ya blog gw?!'

'Ya, kebetulan aja liat-lia'. Cewe memang suka gini, agak-agak gengsian.

'Gak lah, gw cuma bercanda di situ. Lagian gak mungkin gw simpan kek gituan di tempat yang bokap bakalan liat hehehe'

'.........'

'Bokap negur gw soalnya gw suka pake celana dalam aja di rumah, padahal kan sekarang yang tinggal gak hanya ade-ade gw yg cowo aja, ada juga ade gw yg cewe. Kebiasaan dari kos lama sih ini'

'yud...'

'Terkadang juga suka gak sadar keluar-keluar branda atau dengan gorden gak tertutup'

'yud.....'

'Makanya bokap singgung mengenai porno aksi gw itu. Habis gimana ya, gw suka kepanasan gitu orangnya...'

'YUDA!...'

'Eh, kenapa?'

'Loe lagi ngomong sama cewe Yud!!'

'eh sori, gw lupa Dee'

'iya....'

'errrr anggap aja dari tadi gw gak ngomong apa-apa ya Dee'

'sudah terlambat...'

'oow...'

'tuut...tutt...tutt....tuutt...', terdengar dari ujung telpon.

Loh kok diputus? Beberapa kali aku coba telpon lagi, tapi yang terdengar diujung telpon hanya nada tidak sambung.

Mungkin beneren dia malu, pikirku.

Akhirnya setelah lelah mencoba menelpon, aku hentikan usahaku. Tidak berapa lama, ada sms masuk, dari Yuda;

Eh sori Dee, batre gw habis. Nanti sambung lagi lain kali ya hehe. G'nite girl.

Ow ternyata pikiranku keliru. Tanpa malu, dan rasa bersalah dia menyudahi pembicaraan, padahal kan tadi yang mau curhat itu aku. Aku hanya bisa berpangku gemas melihat bulan di luar. SIAL!

5 comments:

Wibowo Kosasih mengatakan...

Quote: "Datang ke gym itu hanya 1/3 dari keseluruhan fitness."

Pencerahan nih buat gue Joe, dalam hal Fitness ...

BTW untung g belum pernah main ke apartemenmu, untuk meneonton porno aksi yang ...

Hehehe ...

joh juda mengatakan...

Haha gak lah, gw gak sehina-dina itu pak. Terkadang cara gw menyampaikan pesan memang agak-agak lebay :lol

Anonim mengatakan...

eh gile buseeeettt... yuda kek gini toh!!! hwhwhwhwhw..

Anonim mengatakan...

ini banyak yang diubah - ubaaaaaaaahhh.. T________T

gue gak senorak ituuuu.. T______T

joh juda mengatakan...

@yess & Selvy
Haha itu memang tone gw dalam menulis, mendramatisir segala sesuatu. Dan karena gw mendramatisir, jadi ini gak mengacu kepada sso kok, jadi gak usah tersinggung kalo merasa ada kemiripan dengan tokoh gw hehe.

Eniwei tq atas comments-nya ^^

Posting Komentar